Jumat, 10 Januari 2014

Kamera Baru Canon Bisa Jepret Depan-Belakang

KOMPAS.com - Popularitas smartphone sebagai alat fotografi agaknya memaksa para produsen kamera saku terus berinovasi agar tidak tergerus. Soal itu, yang dilakukan Canon pada PowerShot N100 terbilang unik. Kamera saku yang satu ini dilengkapi dua lensa yang menghadap arah berlainan.

Seperti dikutip dari Gizmodo, PowerShot N100 yang diperkenalkan pada ajang CES 2014 di Las Vegas, Amerika Serikat, sebenarnya adalah dua kamera yang digabungkan dalam satu kemasan. Kamera ini adalah penerus model PowerShot N sebelumnya yang berbentuk kotak.

Di bagian depan PowerShot N100 terdapat sebuah lensa zoom 5X (24-120 mm ekuivalen full-frame, f/1.8-5.7) dengan sensor 12 megapiksel yang dipasangkan dengan prosesor gambar Digic 6, seperti milik PowerShot G16 dan S120. 

Sementara, di bagian belakang PowerShot N100, persis di atas layar sentuh 3 inci, terdapat sebuah kamera sekunder yang mengarah ke pengguna. Jadilah perangkat ini mirip smartphone yang biasanya memang dibekali dua buah kamera. 

Selain mempermudah selfie, Canon juga menyediakan fitur Dual Capture yang menangkap gambar dari kamera depan dan belakang sekaligus dan menyatukannya di dalam satu frame. 

Ada pula filter "Creative Shot" yang menambahkan efek-efek retro ala Instagram. Kelengkapan lainnya mencakup konektivitas WiFi dan NFC.

PowerShot N100 rencananya akan mulai tersedia di pasaran pada Mei mendatang. Harganya dipatok pada angka 350 dollar AS atau sekitar Rp 4,3 juta.


sumber : kompas.com

Vandroid S5, Trio Ponsel Quad-Core dari Advan

KOMPAS.com - Menjelang penghujung tahun 2013 lalu, Advan, salah satu brand gadget lokal, memperkenalkan dua produk baru yang menjadi andalan di segmen smartphone layar lebar. Mereka berasal dari seri Vandroid S5 besutan perusahaan yang mulai berdiri pada 1998 itu. 

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima Kompas Tekno, produk pertama adalah Vandroid S5G yang memiliki display full-HD (1920x1080) berukuran 5,7 inci. Layar berukuran jumbo tersebut diklaim Advan sebagai sarana ideal untuk pengguna dalam mengetik pesan di keyboard virtual.

Di samping itu, Vandroid S5G turut dibekali prosesor quad-core berbasis ARM Cortex-A7 yang berjalan pada kecepatan 1,5 GHz, dipadu RAM 1GB dan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean. Ada pula kapasitas on-board storage 32GB, serta 18 megapixel dan 5 megapixel.

Smartphone lainnya dalam seri ini adalag Vandroid S5K yang sama-sama mengusung display full-HD, walau berukuran lebih kecil dengan angka 5 inci. 

Vandroid S5K dibekali prosesor dan kapasitas RAM yang sama dengan milik Vandroid S5G, tapi besar penyimpanan internal lebih kecil, yaitu 4GB, begitupun dengan kamera depan dan belakang yang masing-masing memiliki resolusi 2 megapixel dan 8 megapixel.

Advan juga meluncurkan ulang Vandroid S5F. Produk ini mengandalkan layar 5,7 inci dengan resolusi 1280x720, prosesor quad-core 1,2 GHz, OS Android 4.2.1 Jelly Bean, RAM 1GB, serta storage 4GB.


sumber:kompas.com

Riset: Satu Miliar Android Siap Ramaikan 2014

KOMPAS.com - Bahwa Android menguasai pasaran smartphone dunia, itu sudah tak diragukan lagi. Tahun ini, penjualan perangkat dengan sistem operasi besutan Google tersebut diperkirakan akan kembali naik.

Prediksi itu dikeluarkan oleh lembaga riset Gartner. Menurut estimasi di laporan terbarunya yang dikutip oleh BBC, Gartner menyatakan bahwa sebanyak 1,1 miliar perangkat Android bakal dibeli konsumen di seluruh dunia pada tahun ini. Angka tersebut lebih besar 26 persen dibandingkan 2013.

Meski begitu, pertumbuhan jumlah perangkat Android tidak serta merta membawa keuntungan lebih banyak untuk Google. Di wilayah China, misalnya, meski perangkat Android mencatat angka pertumbuhan yang tinggi, warga negara itu tak bisa mengakses sebagian besar layanan Google.

Di sisi lain, Apple, pesaing berat Google di ranah gadget, juga diprediksi bakal mengalami pertumbuhah penjualan sebesar 28 persen tahun ini. Jumlah iPhone, iPad, dan komputer Mac yang bakal terjual diperkirakan mencapai 344 juta unit.

"Android punya volume penjualan, sementara Apple punya nilai penjualan," ujar direktur riset Gartner Ranjit Atwal. "Pertanyaannya adalah bagaimana Google memanfaatkan jumlah penggunanya yang besar."

Atwal melanjutkan bahwa kebanyakan pemilik Android low-end di pasar negara berkembang hanya membeli aplikasi dalam jumlah sedikit. Maka, Google harus mencari cara untuk membuat mereka beralih ke perangkat Android kelas menengah.

Gartner juga memprediksi bahwa angka pengapalan tablet tahun ini akan lebih tinggi 53 persen dibanding 2013, sementara penjualan PC diperkirakan akan melandai.


sumber : kompas.com

Beli TV 4K Sekarang, Untuk Apa?

KOMPAS.com - Pabrikan-pabrikan televisi berlomba-lomba memamerkan teknologi dan inovasi mereka di ajang CES 2014. Banyak dari mereka yang memajang televisi dengan ukuran raksasa, teknologi layar cekung, atau display dengan resolusi 4 kali Full HD, atau yang disebut dengan 4K. Namun apakah semua teknologi itu bisa diterima?
Inovasi di segmen konsumer elektronik, khususnya televisi, berkembang sangat pesat. Dimulai semenjak diperkenalkannya beragam materi yang digunakan sebagai layar, seperti LCD, LED, plasma, dan OLED. Pengamat teknologi, Farhad Manjoo menulis di The Wall Street Journal, Rabu (8/1/2014) bahwa teknologi televisi sudah menemui jalan buntu.
Kembali ke sekitar tahun 2010 dimana saat itu pabrikan-pabrikan TV banyak yang memperkenalkan teknologi 3D. Teknologi tersebut gagal karena masih dianggap aneh, konsumen harus menggunakan kacamata 3D yang masih kurang nyaman digunakan, sering membuat pusing, dan kurang menarik karena konten 3D sangat terbatas.
Gagalnya teknologi 3D tidak lantas membuat pabrikan TV kapok berinovasi. Kini mereka kembali menghadirkan lompatan teknologi yang jauh, namun pasar belum siap menerimanya, seperti TV dengan resolusi 4K.
Hal tersebut membuat kita bertanya-tanya, sebenarnya sebesar apa layar TV yang kita butuhkan di ruang keluarga? Resolusi berapa yang kita butuhkan jika hanya ingin menonton dari jarak dekat. Manjoo merasa bahwa resolusi Full HD saat ini sudah cukup dinikmati di ruang keluarga.
Inovasi TV sudah tidak bisa dikembangkan lagi, sudah tidak ada ide baru untuk ditanamkan dalam hardware TV yang layak ditebus dengan uang kita saat ini.
Bahkan karena cepatnya inovasi yang diperkenalkan, TV-TV biasa yang tanpa embel-embel teknologi apa pun malah semakin murah, selain faktor kompetisi dan efisiensi produksi. Semakin murah TV dengan kemampuan standar tersebut, semakin frustrasi para pabrikan pembuat TV, dan menambahkan fitur-fitur lain yang belum tentu diperlukan.
TV sekarang sudah sempurna, karena itu inovasi apa pun yang diperkenalkan belum tentu berhasil. Selain itu, faktor konten televisi juga turut berpengaruh. Pengguna masih harus mengoperasikan remote lebih dari satu untuk mengakses beragam konten atau menavigasi sistem dengan menu yang berlapis-lapis.
Dari segi konten, konsumen masih sulit menemukan video dengan resolusi 4K. Bisa jadi apa yang terjadi pada teknologi TV 3D akan terulang untuk layar 4K.
Seperti buah simalakama, industri hiburan berpikiran jika belum banyak konsumen yang mengadopsi TV 4K, maka kontennya juga tidak akan banyak diproduksi. Sementara di sisi konsumen, jika belum ada konten 4K yang cukup banyak, mereka juga enggan membeli TV 4K.
Pabrikan TV saat ini juga belum bisa menyatukan semua perangkat yang terhubung dengan TV memiliki satu antarmuka yang ramah dan nyaman digunakan. Di samping itu, belum ada yang bekerja sama dengan perusahaan penyedia konten yang bisa menyediakan konsumen konten yang lengkap.

Konsumen saat ini harus berlangganan banyak layanan TV kabel agar bisa menonton semua program favorit yang mereka inginkan. Tentunya hal tersebut membuat mereka harus mengeluarkan biaya ekstra tiap bulannya untuk membayar tagihan.

Bahkan untuk langganan streaming pun, konsumen harus memiliki setidaknya kecepatan Internet 15 Mbps agar berjalan dengan lancar. Kecepatan tersebut seperti dua kali kecepatan broadband Internet tercepat yang dimiliki penduduk Amerika Serikat saat ini.
Jadi kesimpulannya, konsumen saat ini hanya butuh untuk menunggu dan bersabar. Jangan terburu-buru membeli TV 4K. Manjoo berpendapat bahwa jika teknologi 4K benar-benar berhasil dan banyak yang mengadopsi, maka harga jualnya pasti akan turun beberapa tahun ke depan.

Jadi bersabarlah.

sumber : kompas.com

Inikah Ponsel Android Buatan Nokia?

KOMPAS.com — Sejak pengumuman akuisisi divisi handset miliknya oleh Microsoft, rumor mengenai "Normandy", kode nama untuk perangkat Android pertama Nokia, mulai santer terdengar. 

Informasi baru pun terus mengalir sehingga ponsel low-end ini tampaknya akan terwujud meski pembuatnya segera diambil alih perusahaan lain.

Salah satu bocoran terbaru yang dikutip oleh Cnet memperlihatkan tiga buah mockup Nokia Normandy yang terlihat menjalankan sistem operasi Android. Antar-mukanya dirombak habis, tetapi OS itu jelas buatan Google.

Para produsen Android memang kerap memermak perangkatnya dengan user interface buatan sendiri, misalnya Samsung yang terkenal dengan TouchWiz dan layanan berbasis suara S Voice. 

Nah, Normandy menggunakan kustomisasi interface yang mirip tampang sistem operasi Asha besutan Nokia sendiri, hanya terlihat lebih canggih.

Soal spesifikasinya, bocoran lain yang memuat hasil benchmark AnTuTu Normandy memperlihatkan bahwa perangkat ini diperkuat prosesor Snapdragon 200, OS Android 4.4.1 Kitkat, serta kamera 5 megapiksel. Adapun layarnya berukuran 4 inci dengan resolusi 854 x 480.

Fitur lain, sebagaimana terlihat dalam gambar, mencakup dukungan dual-SIM card, aplikasi Skype bawaan, dan semacam layanan notifikasi.

Kelanjutan berita tentang Normandy sebenarnya terdengar agak janggal mengingat bisnis mobileNokia akan segera dibeli oleh Microsoft senilai 7,2 miliar dollar AS, sesuai kesepakatan yang diumumkan September 2013. 

Microsoft sebelumnya menjalin kerja sama dengan Nokia untuk memasang OS Windows Phone— yang merupakan pesaing Android—di perangkat-perangkat smartphone buatan produsen asal Finlandia itu.


sumber : kompas.com

Arema Taklukkan Persepam 3-1

MALANG, KOMPAS.com - Arema Cronus Indonesia berhasil menaklukkan Persepam Madura United dalam laga pembuka Grup II turnamen Inter Island Cup (IIC) 2014, di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, dengan skor akhir 3-1, Jumat (10/1/2014) sore. 

Sejak menit awal, Arema tampil menyerang dan mendobrak pertahanan Persepam. Upaya tersebut langsung memberikan hasil positif karena pada menit kelima Singo Edan menjebol gawang Persepam. 

Gol perdana Arema tercipta melalui heading akurat Irsyad Maulana, memanfaatkan umpan Benny Wahyudi. 

Tiga menit berselang, giliran bomber Christian Gonzales yang menjebol gawang Persepam yang dijaga Gerry Mandagi. Tetapi gol tersebut dianulir hakim garis, karena diketahui Gonzales dalam posisi off side saat menerima umpan tendangan bebas. 

Tak mau kalah dihujani serangan, Persepam mencoba bangkit dan balas menyerang. Peluang datang di menit ke-14, saat Ahmad Bustomi melanggar pemain depan Persepam di kotak terlarang sehingga wasit langsung menunjuk titik putih, tanda hadiah penalti. 

Namun peluang tersebut tak dimanfaatkan dengan baik. Novi Yusrihanis yang dipercaya sebagai eksekutor gagal menjebol gawang Kurnia Meiga karena bola berhasil ditepis. 

Sementara itu, Pelatih Persepam Daniel Rukito, menambah amunisi baru. Ia memasukkan Issajc Djober menggantikan Yusrihanis pada menit ke-33. 

Alih-alih membalas, gawang Persepam justru kembali kebobolan. Pada menit ke-35, Alberto "Beto" Gonzalves menggandakan keunggulan Arema setelah memaksimalkan umpan Alfarizi. 

Tendangan keras Beto, yang sempat membentur tiang gawang Persepam, masih mampu di eksekusi dengan baik dan berbuah gol. Hingga turun minum, Arema unggul 2-0. 

Di babak kedua, Persepam terlihat tampil lebih ngotot untuk memperkecil ketertinggalan. Pelatih Persepam menurunkan Alain N'Kong di babak kedua menggantikan Guy Junior. 

Kehadiran tenaga baru, Persepam akhirnya mampu mengejar ketinggalan melalui tendangan Escobar pada menit ke-58 melalui serangan dari sisi kiri pertahanan Arema. Kedudukan menjadi 2-1. 

Pada menit ke-71, Christian Gonzales kembali cetak gol, namun golnya dianulir wasit karena terjebak offside. Walau gagal jadi gol, di menit ke-74 Arema dapat hadiah penalti. 

Kiper Persepam melakukan pelanggaran. Gustavo Lopez yang ditunjuk menjadi eksekutor berhasil mengubah kedudukan menjadi 3-1, yang bertahan sampai laga usai.


sumber : kompas.com

Morata Beri Sinyal Tinggalkan Madrid

MADRID, Kompas.com - Alvaro Morata mengakui, sangat sulit baginya untuk bertahan bersama Real Madrid. Karena itu, pemain internasional Spanyol tersebut memberikan sinyal akan meninggalkan Santiago Bernabeu, apalagi Arsenal sangat berminat menggaetnya.

Pemain muda Spanyol ini dikabarkan masuk radar manajer Arsenal, Arsene Wenger. Klub London utara tersebut dilaporkan sangat tertarik untuk menggaetnya pada bursa transfer musim dingin bulan Januari ini.

Sementara itu Morata pun menegaskan dia ingin angkat kaki dari Bernabeu. Meskipun Madrid merupakan klub idolanya sejak kanak-kanak, tetapi kesempatan bermain yang nyaris tak didapatkan membuat pemain berusia 21 tahun ini berniat pindah.

"Real Madrid sudah menjadi timku sejak saya kecil dan akan selalu dalam hidupku. Tetapi saya pikir hal terpenting adalah memiliki peranan yang relevan di tim," ujar Morata kepada Minuto 116.

"Jika saya merasa hal tersebut tak terjadi, maka saya akan mencari opsi lain. Di sepak bola, sangat sulit berada di puncak dan bahkan lebih lagi di tim seperti Real. Masuk ke tim utama sangat sulit. Jika anda belajar bagaimana menanganinya, anda menyadari arti setiap menit."

"Mungkin dalam 5 atau 10 menit anda bisa menuju puncak dan menjadi penentu dalam sebuah permainan. Di sepak bola, setiap menit merupakan emas."


sumber : kompas.com

Suarez Sabet Player of the Month, Pellegrini Manager of the Month

KOMPAS.com - Striker Liverpool, Luis Suarez, dinobatkan sebagai Barclays Premier League Player of the Month untuk bulan Desember. Sedangkan di level manajer, Manuel Pellegrini berhak meraihnya seiring performa ciamik Manchester City.

Suarez mengawali dan mengakhiri bulan tersebut dengan sangat mengagumkan. Meskipun The Reds mengalami kekalahan dari Hull City, Manchester City dan Chelsea, tetapi striker asal Uruguay tersebut sukses mengemas 10 gol.

Jumlah gol tersebut dia lesakkan ke gawang Norwich City (1 gol) pada 4 Desember, dua gol ke gawang West Ham United, dua ketika Liverpool tampil trengginas melibas Tottenham Hotspur di White Hart Lane, serta dua gol ke gawang Cardiff City.

Semua gol tersebut membantu Liverpool memuncaki klasemen sementara Premier League saat Natal. Tetapi memasuki malam Tahun Baru, Liverpool harus rela terjun bebas ke posisi kelima setelah menelan kekalahan.

Sementara itu Pellegrini pun menuai hasil yang gemilang karena dia membawa The Citizens tak terkalahkan pada bulan terakhir tahun 2013 itu. Manchester Biru justru meraih enam kemenangan dari tujuh laga yang dilakoni.

Southampton menjadi satu-satunya tim yang menghentikan rangkaian kemenangan City selama Desember, ketika mereka menahan imbang 1-1 dalam laga di St Mary's. Tetapi kemenangan atas Swansea City, West Bromwich Albion, Arsenal, Fulham, Liverpool dan Crystal Palace membuat pria asal Cile itu dinilai merupakan manajer terbaik.

Rangkaian hasil bagus tersebut memberikan efek sangat positif bagi City karena mereka kini menempati posisi kedua. Pasukan Etihad Stadium ini hanya terpaut satu poin dari pemuncak klasemen, Arsenal, yang dilibas 6-3 dalam duel seru di Etihad pada 14 Desember.


sumber : kompas.com

Heynckes Kalahkan Klopp dan Ferguson

KOMPAS.com - Mantan pelatih Bayern Muenchen, Jupp Heynckes, dinobatkan sebagai pelatih terbaik versi Federasi Sejarah dan Statistik Sepak Bola Internasional (IFFHS), yang diluncurkan pada Jumat (10/1/2014). Dia mengalahkan pelatih Borussia Dortmund, Juergen Klopp, serta pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.

IFFHS membuat ranking pelatih terbaik ini berdasarkan pada penampilan dan kerja yang diperlihatkan selama 12 bulan di tahun 2013. Para editor yang berpengalaman dari 70 negara ditunjuk untuk memberikan voting.

Jika kriteria itu menjadi acuan, maka Heynckes memang pantas menempati peringkat teratas. Pasalnya, dia sukses mengantarkan Bayern meraih treble alias tiga gelar pada musim lalu yakni Liga Champions, Bundesliga dan Piala Liga Jerman, sebelum digantikan oleh Pep Guardiola.

Sementara itu Guardiola, yang sukses menambah gelar Bayern (Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antarklub) setelah meninggalkan Barcelona, menempati peringkat kelima. Dia berada di bawah mantan manajer Manchester United, Alex Ferguson, yang memilih pensiun usai membawa Setan Merah menjuarai Premier League musim lalu. 


sumber : kompas.com

"Atletico Mampu Bendung Messi"

KOMPAS.com - Striker Atletico Madrid, Diego Costa, merasa yakin timnya memiliki sejumlah pemain yang mampu menghentikan Lionel Messi. Pemain internasional Spanyol ini melontarkan pernyataan tersebut menjelang pertemuan timnya dengan Barcelona pada lanjutan Liga BBVA akhir pekan nanti.

Messi sudah kembali membela El Barca setelah pulih dari cedera. Dalam debutnya pascacedera selama dua bulan, striker asal Argentina itu langsung memperlihatkan performa gemilang dengan mencetak dua gol saat Blaugrana menaklukkan Getafe di laga Copa del Rey, Rabu (8/1/2014).

Meskipun demikian, Costa menegaskan bahwa Atletico tak gentar dengan kembali hadirnya Messi. Pemain kelahiran Brasil ini justru merasa yakin pertahanan Atletico sangat mumpuni untuk membendung pergerakan pemain berusia 26 tahun tersebut.

"Messi adalah Messi. Kami semua merindukannya ketika dia tak ada. Akan menyenangkan dia hadir melawan kami. Dia akan menjadi ancaman setelah lama absen," ujar Costa kepada AS.

"Namun kami akan membuat dia merasa kesulitan, kami memiliki para pemain belakang yang mampu menghentikannya. Akan menjadi laga yang sulit bertemu lawan yang memiliki sejumlah pemain terbaik di dunia. Tetapi kami bermain di kandang dan kami bisa membuat mereka kesulitan."

Atletico dan Barca saat ini menguasai posisi teratas klasemen sementara Liga Spanyol karena sama-sama mengumpulkan total 49 poin dari 18 pertandingan yang sudah dilakoni. Tetapi Barca berhak berada di puncak karena unggul selisih gol. Dengan demikian, pertandingan ini menjadi penentu siapa yang pantas menjadi penguasa Liga BBVA.


sumber: kompas.com

s

Pengertian Teknologi Informatika Menurut Para Ahli

Haag dan Keen
Pada 1996 Haag dan Keen mendefinisikan teknologi informatika sebagai seperangkat alat yang membantu Anda untuk bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi.
Dalam hal ini, TI dianggap alat yang digunakan untuk pekerjaan yang berkaitan dengan informasi. Pengolahan informasi yang dihasilkan diproses menggunakan alat-alat tersebut. Alat-alat ini adalah komputer beserta software-software pendukungnya.

Martin
Pada 1999 Martin mendefinisikan Teknologi Informatika yang tidak hanya terbatas pada teknologi komputer yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi.
Dia melihat IT tidak hanya sebagai teknologi komputernya saja yang dipergunakan untuk pemrosessan dan penyimpanan data. Pengertiannya lebih luas lagi, karena Martin juga memasukan teknologi komunikasi yang digunakan untuk melakukan pengiriman informasi.


Mc Keown
Pada 2001 Mc Keown mendefinisikan Teknologi Informatika merujuk pada seluruh bentuk teknologi yang digunakan untuk menciptakan, menyimpan, mengubah, dan untuk menggunakan informasi tersebut dalam segala bentuknya.
Cukup jelas di sini bahwa Teknologi Informasi mencakup keseluruhan bentuk teknologi yang digunakan untuk memproses informasi. Bentuknya bisa bermacam-macam layaknya komputer sebagai alat yang multimedia. Didukung oleh perangkat lunak yang sesuai dengan pengolahan informasi tersebut.


Willams dan Sawyer
Pada 2003 Williams dan Sawyer mendefinisikan Teknologi Informatika adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara dan video.
William dan Sawyer memberikan pengertian IT ini merupakan gabungan komputer yang dikaitkan dengan saluran komunikasi dengan kecepatan yang tinggi untuk pengiriman data, baik berupa text, audio maupun video. data dalam bentuk multimedia yang diakomodir oleh penggunaan komputer.
Pada 2005 Williams dan Sawyer lebih lengkap lagi memberikan definisi Teknologi Informasi sebagaui sebuah bentuk umum yang menggambarkan setiap teknologi yang membantu menghasilkan, memanipulasi, menyimpan, mengkomunikasikan, dan atau menyampaikan informasi.

Kenneth C.Loudon
Pada 2004 Kenneth C.Loudon mendefinisikan Teknologi Informatika adalah salah satu alat yang digunakan para manajer untuk mengatasi perubahan yang terjadi. Dalam hal ini perubahan yang dimaksud adalah perubahan informasi yang sudah diproses dan dilakukan penyimpanan sebelumnya di dalam komputer.
Martin, Brown, DeHayes, Hoffer, dan Perkins
Pada 2005 mereka mendefinisikan Teknologi Informatika ini merupakan kombinasi teknologi komputer yang terdiri dari perangkat keras dan lunak untuk mengolah dan menyimpan informasi dengan teknologi komunikasi untuk melakukan penyaluran informasi. Di sini teknologi komunikasi digunakan sebagai alat penyaluran informasinya, sedangkan informasinya diolah dan disimpan dalam komputer.