LIVERPOOL, KOMPAS.com - Kiper Liverpool Jose Reina menganggap
permintaan rekan setimnya Luis Suarez untuk hengkang dari Anfield sebagai
sesuatu yang wajar. Menurut kiper berpaspor Spanyol ini, sebagai seorang pemain
tentu menginginkan adanya tantangan yang lebih besar.
"Aku ingin Luis tak pergi, tapi aku paham jika ia ingin pergi ke klub yang lebih besar. Besar di sini bukan berarti secara kualitas, tapi lebih ke tantangan untuk meraih gelar, seperti bermain di Liga Champions dan bersaing dengan pemain-pemain terbaik," kata Reina pada Sky Sports.
"Dilihat dari situasi yang dialaminya dan cara media memperlakukannya, semua pemain, bukan hanya Luis, akan kesulitan untuk tetap merasa kuat dan bahagia," lanjut kiper yang sempat diisukan akan hengkang ke Barcelona ini.
"Aku ingin Luis tak pergi, tapi aku paham jika ia ingin pergi ke klub yang lebih besar. Besar di sini bukan berarti secara kualitas, tapi lebih ke tantangan untuk meraih gelar, seperti bermain di Liga Champions dan bersaing dengan pemain-pemain terbaik," kata Reina pada Sky Sports.
"Dilihat dari situasi yang dialaminya dan cara media memperlakukannya, semua pemain, bukan hanya Luis, akan kesulitan untuk tetap merasa kuat dan bahagia," lanjut kiper yang sempat diisukan akan hengkang ke Barcelona ini.
Meski begitu, Reina tetap
menyimpan harapan agar penyerang asal Uruguay tersebut mengurungkan niatnya dan
tetap bertahan bersama The Reds.
"Aku harap dia akan bertahan di Liverpool selama bertahun-tahun. Tapi aku akan mengerti jika ia merasa pergi adalah jalan yang terbaik untuk dirinya dan klub," pungkas Reina.
Suarez memang sempat mengisyaratkan hengkang dengan alasan tak tahan terhadap tekanan media. Real Madrid disebut-sebut meminati tanda tangannya.
"Aku harap dia akan bertahan di Liverpool selama bertahun-tahun. Tapi aku akan mengerti jika ia merasa pergi adalah jalan yang terbaik untuk dirinya dan klub," pungkas Reina.
Suarez memang sempat mengisyaratkan hengkang dengan alasan tak tahan terhadap tekanan media. Real Madrid disebut-sebut meminati tanda tangannya.
Sumber : kompas.com
Analisis :
Menurut analisis saya, keinginan suarez untuk pergi dari
Liverpool memang sesuatu hal yang wajar. Karena di Liverpool suarez sangat
jarang untuk mendapatkan gelar. Apa lagi dengan adanya tawaran kontrak oleh
real Madrid, maka semakin berpeluanglah suarez akan pergi dari markas nya yaitu
anfield.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar